DANRAMIL09/HINAI BERSAMA POLSEK DAN CAMAT HINAI MENSOSIALISASIKAN CEGAH KEBAKARAN HUTAN (KARHUTLA)

 

 

 

 


Langkat - Dalam rangka pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kecamatan Hinai Polisi dalam hal ini Polsek Hinai bersama Koramil 09/Hinai , mengajak masyarakat untuk menjaga hutan dan lahan agar tak terbakar menjelang datangnya musim kemarau, Minggu  (21/08/2022).

 

Wakapolsek Iptu E. Hutapea ,menyebutkan kegiatan ini sebagai upaya agar masyarakat paham dampak dan sanksi dari pembakaran hutan maupun lahan,” demikian ujar Wakapolsek .

 

Wakapolsek juga menambahkan , kegiatan ini sebagai upaya agar masyarakat paham dampak dan sanksi dari pembakaran hutan maupun lahan, serta menggandeng para pemuda juga warga untuk mencegah Karhutla

 

Danramil 09/Hinai Kapt Inf M.Ridwan hadir bersama Camat Hinai Bpk Bahrum SE, Kades Tanjung Mulia Bpk Aidil Ilham Lbs serta perangkat desa dan hadir juga beberapa warga dan anggota FKPPI kec.Hinai

 

Kapt Inf M.Ridwan juga menyampaikan “Kami dan kita semua menghimbau kepada seluruh instansi terkait, dan seluruh elemen masyarakat untuk peka dengan situasi ini, dan agar semua bisa saling bekerja sama dan selalu kompak dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan atau lahan.” pungkas Danramil 09/Hinai .(R09).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0203/Langkat Letkol Inf Muhammad Eko Prasetyo Dampingi Aster KASAD Tinjau PLTU Pangkalan Susu Kab.Langkat