Tim Gabungan Kodim 0203/Lkt turun razia hingga dini hari, razia tempat hiburan malam, cegah geng motor dan balap liar



Langkat - Guna menjamin rasa aman, nyaman dan menghilangkan keresahan warga terhadap kejahatan jalanan, geng motor dan pelaku balap liar serta kejahatan 3 C (Curi, Curat, Curas) personil Kodim 0203/Lkt, personil Subdenpom I/5 Binjai, Satpol PP dan Sat Reskrim Polres Binjai, melaksanakan patroli gabungan pada malam hingga dinihari, Senin (15/8) malam, mulai pukul 20.00 Wib. 


Dipimpin langsung oleh Pasi Intel Kodim 0203/Lkt Kapten Inf Eben Eizer Pakpahan dan didampingi Dan Unit Intel Kodim 0203/Lkt Lettu Inf Gunawan Sakti Lubis, pelaksanaan patroli gabungan ini dilakukan dengan cara mobile dan stasioner di Kota Binjai, terutama pada tempat hiburan malam dan jalan jalan yang dianggap rawan terjadinya tindak pidana 3C, balap liar maupun geng motor. 


Menurut Dandim 0203/Lkt Letkol Inf Muhammad Eko Prasetyo melalui Pasi Intel Kodim 0203/Lkt Kapten Inf Eben Eizer Pakpahan, dalam pelaksanaan kegiatan ini, beberapa unit Sepeda Motor diamankan petugas dan dibawa ke Makodim 0203/Langkat. 


"Pada pelaksanaan kegiatan ini, sebanyak 15 Sepeda Motor ditahan dan berhasil diamankan dikarenakan knalpot blong yang diduga mengganggu adanya suara keras," ungkap Kapten Inf Eben Eizer Pakpahan.


Selanjutnya, kata Dan Unit Intel Kodim 0203/Lkt, seluruh Sepeda Motor yang diamankan diserahkan ke Staf Intel Kodim dan Provost guna penindakan dan penyelidikan lebih lanjut.


Lebih lanjut dikatakan Lettu Inf Gunawan Sakti Lubis, patroli gabungan ini merupakan kegiatan rutin dan terus dilaksanakan untuk menjamin situasi Kota Binjai tetap dalam keadaan kondusif.


"Tujuannya untuk menciptakan rasa aman, nyaman bagi masyarakat, terhindar dari keresahan khususnya ulah yang ditimbulkan oleh geng motor, balap liar dan kejahatan lainnya," demikian ungkap Pasi Intel Kodim 0203/Lkt Kapten Inf Eben Eizer Pakpahan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0203/Langkat Letkol Inf Muhammad Eko Prasetyo Dampingi Aster KASAD Tinjau PLTU Pangkalan Susu Kab.Langkat