SERKA HERIYANTO BABINSA KORAMIL 09/HINAI HADIRI MUSDES DESA TANJUNG MULIA

 



 

Langkat - Serka Heriyanto Babinsa Koramil 09/H , menghadiri kegiatan rapat Musdes Sus desa di Desa Tjg.Mulia Kec Hinai Kab Langkat. Sabtu  (20/08/2022)

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala desa Tjg.Mulia bpk Aidil Ilham Lubis,Ketua BPD Bpk Arianto, Babinsa  Srk Heriyanto,Sekdes Ibu Novi,Kaur dan Perangkat DesaTjg.Mulia,Kadus 1 s/d kadus dan perwakilan  masyarakat dari tiap dusun.

 

Musdes ini di laksanakan karena adanya perubahan dalam hal penggunaan Anggaran Dana desa Thn 2023 dan perubahan jumlah penerima BLT DD sebagai mana yang sudah ditetapkan di musyawarah diwaktu penetapan sebelumnya.

 

Dengan di adakan musyawarah ini maka perubahan penggunaan Anggaran Dana desa Thn 2023 dimana ditetapkan anggaran DD sebagai berikut 40% Untuk Penyaluran BLT DD, 8% di peruntukkan penanganan Covid-19, 20% Diperuntukkan ketahanan pangan dan peternakan.

 

 

Sementara perubahan warga penerima BLT DD yang memenuhi syarat disebabkan karena ada warga penerima BLT DD sebelumnya yang meninggal dunia sebanyak 5 orang maka dialihkan kepada penerima baru yang di pilih dan ditetapkan pada musyawarah hari ini.

 

Kades Desa Tjg.Mulia Bpk Aidil Ilham Lubis mengatakan "Musyawarah ini penting guna menyampaikan informasi kepada warga yang hadir sebagai perwakilan bagaimana mekanisme pengelolaan Dana Desa yang dikelola secara bersama".

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dandim 0203/Langkat Letkol Inf Muhammad Eko Prasetyo Dampingi Aster KASAD Tinjau PLTU Pangkalan Susu Kab.Langkat